Latest Post

Massa aksi membakar kardus, plastik, dan kertas sisa-sisa sampah di area edung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu malam (20/3) 

 

SANCAnews.id – Sejumlah massa penentang hasil pemilu 2024 masih berdiri tepat di seberang kanan gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat, Rabu malam (20/3).


Berdasarkan pantauan Kantor Berita Politik RMOL, hingga pukul 19.05 WIB massa sudah berkumpul usai berbuka puasa dan salat Maghrib. Massa bahkan membakar karton, plastik, dan kertas sisa sampah di jalanan.


Sementara akses lalu lintas di Jalan Imam Bonjol tepatnya depan Kantor KPU Pusat masih ditutup sementara. Artinya, tidak ada kendaraan yang melintas di depan kantor KPU.


Di sisi lain, kantor KPU dijaga aparat kepolisian dengan pembatas beton dan mobil water cannon. Hingga saat ini, Komisioner KPU belum merilis hasil resmi rekapitulasi Pemilu 2024. (*)


Politikus PDIP Adian Napitupulu (tengah) di depan Gerbang DPR RI, Jakarta, Selasa (19/3) 

 

SANCAnews.id – Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyatakan keyakinannya mengajukan hak angket kepada DPR untuk mengusut dugaan kecurangan pemilu 2024. Meski demikian, Fraksi PDIP masih menunggu perintah dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri.


“Kita sudah yakin tinggal menunggu perintah ketua umum,” kata politikus PDIP Adian Napitupulu kepada wartawan seusai menemui massa aksi di depan Gerbang DPR RI, Jakarta, Selasa (19/3).


Saat disinggung mengenai apakah Fraksi PDIP masih menunggu keputusan resmi KPU RI pada Rabu 20 Maret 2024 terkait Pemilu 2024, Adian enggan berspekulasi mengenai hal tersebut. Sebab, keputusan Fraksi PDIP akan menjadi surprise.


“Ya kagak bisa dijawab lah, gak jadi element of surprise,” tegas pentolan Aktivis 1998 itu.


Adian menyatakan saat ini pihaknya tengah mempelajari hak angket DPR RI. Namun, pihaknya tidak setengah-setengah dalam menggulirkan hak angket kecurangan Pemilu 2024.


“Kalau maju jangan setengah-setengah. Kenapa? Gak boleh dalam posisi lemah. Kenapa? Kalau kita sudah kita putuskan A, (maka) A dengan seluruh argumentasinya, dengan seluruh gagasan, ide, pemikiran, dan sebagainya. Dan kita sudah dalam tahap itu,” pungkasnya. (rmol)


Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) dan sejumlah elemen masyarakat menggelar unjuk rasa di depan Gedung MPR/DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024). Mereka menggungat Pemilu 2024 yang dianggap cacat secara hukum.

 

SANCAnews.id – Gerakan Penegakan Kedaulatan Rakyat (GPKR) dan berbagai elemen masyarakat penyelamat demokrasi menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung MPR/DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024). Mereka menggugat Pemilu 2024 yang dinilai cacat hukum.


Berdasarkan pantauan Inilah.com, massa hadir di depan Gedung DPR sekitar pukul 14.30 WIB. Hadir pula Presidium GPKR Din Syamsuddin. Massa yang hadir pun membawa berbagai spanduk mulai dari spanduk bertuliskan "No More Democracy in Indonesia Impeach Jokowi the Democracy Destroyer" (Tidak Ada Lagi Demokrasi di Indonesia Impeach Jokowi Sang Penghancur Demokrasi) hingga spanduk bergambar keluarga Jokowi.


"Kita semua menolak yang namanya Pemilu, kita minta ke DPR untuk segera melaksanakan hak angket," kata salah satu orator.


Sementara itu, polisi mengerahkan ribuan personel gabungan untuk mengamankan aksi di depan Gedung DPR dan Kantor KPU RI, Selasa (19/03/2024).


"Kami melibatkan personel gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Pusat, TNI dan Instansi lainnya. Di DPR/MPR RI melibatkan 2.970 personel, dan KPU RI melibatkan 385 personel," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro dalam keterangannya, Jakarta, Selasa (19/3/2024).


Lebih lanjut, Susatyo mengatakan penutupan atau pengalihan arus lalu lintas di sekitar DPR/MPR RI dan KPU RI bersifat situasional. Rekayasa arus lalu lintas akan diberlakukan melihat perkembangan dinamika situasi dilapangan. (inilah)


Anggota DPR Fraksi PDIP Adian Napitupulu dan Masinton Pasaribu temui pendemo di depan Gerbang DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, pada Selasa sore (19/3) Ribuan masyarakat yang tergabung dalam Gerakan Penegak Kedaulatan Rakyat (GPKR) menggelar demo atau unjuk rasa di depan gerbang utama Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024) siang 

 

SANCAnews.id – Ribuan masyarakat yang tergabung dalam Gerakan Penegakan Kedaulatan Rakyat (GPKR) menggelar aksi demonstrasi atau demo di depan gerbang utama Gedung DPR, Jakarta Pusat, Selasa (19/3/2024) sore.


Mereka terlihat membentangkan spanduk besar berukuran sekitar 4x3 meter terlihat membentangkan spanduk raksasa sambil berjalan menuju gerbang utama Gedung DPR. Meski tersengat terik matahari, para pengunjuk rasa yang mayoritas berusia lanjut tak kehilangan semangatnya.


Mereka terus bersorak sambil membentangkan spanduk raksasa. Spanduk tersebut berisi pesan dukungan kepada parlemen untuk menggulirkan hak angket DPR untuk mengusut dugaan kecurangan pemilu 2024.


"Aksi Rakyat Tolak Pilpres Cacat. Dukung Hak Angket DPR RI Makzulkan Jokowi," demikian tulisan yang tertera dalam spanduk tersebut. 


Tak hanya itu, pesan spanduk itu juga ingin agar Presiden Jokowi ditangkap dan diadili. Pasalnya, mereka menanggap Jokowi sumber dari segala sumber masalah di Indonesia. 


“Tangkap dan adili Presiden Jokowi sumber dari segala sumber masalah di Indonesia. Perusak demokrasi dan konstitusi.” (sindonews)


Anggota DPR Fraksi PDIP Adian Napitupulu dan Masinton Pasaribu temui pendemo di depan Gerbang DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, pada Selasa sore (19/3)
 

SANCAnews.id – Setelah Anggota DPR dari Fraksi PKB Luluk Hamidah dan Daniel Johan serta Al Muzammil Yusuf dari Fraksi PKS menemui pengunjuk rasa, kini giliran anggota DPR dari Fraksi PDIP Adian Napitupulu dan Masinton Pasaribu.


Kedua aktivis 1998 itu menyapa ratusan massa yang mendesak hak angket pengusutan dugaan kecurangan pemilu 2024 di depan Gerbang DPR RI, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Selasa sore (19/3).


Dalam sambutannya, Adian menegaskan pihaknya tak mau tanggung-tanggung menyerahkan hak angket DPR untuk mengusut tuntas kecurangan pemilu 2024.


“Untuk itu kami meminta ke depan menjemput perwakilan untuk bicara di dalam (gedung DPR),” kata Adian.


Adian meminta perwakilan dari massa aksi berbicara serius dan meyakinkan para anggota DPR RI untuk mengajukan hak angket.


“Kami mau kita bicara serius di dalam sana, yakinkan kami bahwa hak angket memang jalan keluar bagi persoalan bangsa ini. Yakinkan kami pilihan terbaik adalah hak angket. Yakinkan kami tidak hanya dengan jumlah massa tapi pemikiran, idenya,” tegas pentolan aktivis Forum Kota ini.


“Saya mau argumentasi, data, dasar yang kuat. Karena kalau kuat maka kita bisa meyakinkan 575 anggota DPR di dalam sana. Saya tidak mau kita melangkah tapi putus di tengah jalan, kenapa? datanya lemah, argumentasinya lemah. Kalau di seberang sana mau menyampaikan aspirasinya, silakan ke Jumhur,” demikian Adian. (rmol)

SancaNews

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.