Saat Siram Air Bunga ke Pesawat Super Hercules, Jokowi Disentil: Orang Udah Terbang ke Bulan Masih Mandi Kembang
SANCAnews.id – Pegiat media sosial Bachrum Achmadi baru-baru ini
jadi sorotan setelah mengomentari prosesi mandi kembang yang dilakukan Presiden
Jokowi menyambut kedatangan pesawat super hercules.
Seperti diketahui, Angkatan Udara
Indonesia baru saja kedatangan pesawat multi peran Super Hercules bernomor seri
C 130 J-30.
Satu unit Super Hercules dari 5
unit yang dipesan tersebut, tiba di Pangkalan AU Halim Perdana Kusuma pada
Senin (6/3/2023) lalu.
Dalam prosesi penyambutan itu
ditandai dengan ritual mandi kembang yang disiram langsung oleh Presiden Jokowi
ke moncong super Hercules.
Belakangan aksi Jokowi menyiram
pesawat Hercules itu menuai sorotan dari pegiat media sosial Bachrum Achmadi.
"Orang sudah terbang ke
bulan, kita masih mandi kembang 7 rupa," kicaunya menanggapi aksi presiden
Jokowi menyiram pesawat baru TNI AU tersebut.
Kicauannya pun dapat serangan
dari sejumlah netizen. Tak sedikit yang menyebut bahwa prosesi itu adalah
bagian dari tradisi, sama halnya yang dilakukan di Eropa dengan memecahkan
botol champagne.
"Seharusnya alien macam kamu
dan gerombolan jangan tinggal di Indonesia, cari negara lain sebagai habitat
yang cocok sampah kimia," kata dewi.
"Itu bagian dari tradisi
akan kultur nusantara kamu kok gob**** yang paling pekok itu kamu, kok bisa
membenci presidennya sendiri...padahal kamu dan keluargamu belum pernah
disakiti sama pak presiden," kata shofia.
"Padahal di Eropa juga sama,
ada budaya mecahin botol champagne di lambung kapal untuk nasib baik, namanya
christening a ship silakan digoogle memang banyak membaca itu penting,"
tulis Mailun.
"Di sumatera juga ada budaya
mandi balimau untuk menyambut bulan ramadhan dimana kaum lelaki dan perempuan
mandi bersama dalam satu kolam. Gak ada
yg protes karena itu budaya kearifan lokal.
Ka**** memang ribet
hidupnya." tulis tehcno. (suara)