Latest Post


 

SANCAnews.id – Tersangka kasus dugaan penistaan agama Pendeta Saifuddin Ibrahim sebut dirinya telah kabur ke Belanda dari Amerika Serikat, saat berhasil lolos dia ejek polisi karena tak bisa menangkap dia yang mengaku bukan lagi ber-KTP Indonesia.

 

Pendeta Saifuddin Ibrahim yang kini berstatus buronan Bareskrim Polri itu mengatakan biasa bolak-balik Amerika Serikat dan Belanda dalam pelariannya karena dia menyebut dirinya bukan lagi penduduk dengan KTP Indonesia.

 

Pendeta Saifuddin Ibrahim yang juga diburu FBI itu sebelumnya menjadi tersangka kasus dugaan penistaan agama salah satunya karena minta Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas menghapus 300 ayat Al Quran. Dia kemudian kabur ke Amerika Serikat, dan kini ke Belada.

 

Pendeta Saifuddin Ibrahim sebut dirinya kabur ke Belanda 

“Saya kabur ke Amerika dan kabur ke Belanda bolak-balik ini saya,” kata Pendeta Saifuddin Ibrahim seperti dikutip Hops.ID dari kanal YouTube Saifuddin Ibrahim pada Jumat 8  April 2022.

 

Pendeta Saifuddin Ibrahim tengah panik dan ketakutan karena persembunyiannya terbongkar kini dia berpindah-pindah kota dalam upaya kabur dan melarikan diri dari FBI, Youtube Saifuddin Ibrahim.

 

Pendeta asal Bima, NTB itu mengatakan lebih baik menjadi penduduk dunia daripada menjadi penduduk Indonesia.

 

“Daripada saya jadi penduduk Indonesia, saya lebih baik menjadi penduduk dunia, I am citizen of the world. Saya ini bukan penduduk Indonesia lagi,” tuturnya.

 

Pendeta Saifuddin Ibrahim mengatakan banyak orang kabur dari negaranya yang sering dilanda konflik terutama disebabkan karena amsalah agama.

 

“Yang kabur dari negeri-negeri arab itu bukan 1000 orang, (tapi) jutaan orang. Presiden (Amerika Serikat) Joe Biden menerima 20.000 orang dari Arab tahun ini, (termasuk) 2.500 dari Yaman yang tidak pernah damai negaranya,” jelasnya.

 

Dia pun menyebut jika di Indonesia dikuasai orang yang menurutnya mabuk agama maka tidak akan damai dan kemudian akan hancur. “Kalau di Indonesia akan dikuasai kadrun-kadrun ini dijamin negeri ini akan hancur,” terangnya.

 

Tantang orang di Amerika Serikat dan Belanda untuk menangkapnya 

Dia pun menantang orang untuk bisa menemukan dan menangkapnya baik di Amerika Serikat maupun di Belanda. “Walaupun Shamsi Ali sudah mengerahkan katanya seluruh umat Islam di Amerika untuk menangkap Saifudin Ibrahim, suruh dong umat Islam di Belanda untuk menangkap saya,” ujarnya.

 

Dia pun melontarkan sesumbar jika nanti telah menjadi penduduk dengan KTP dunia maka dia tak akan bisa ditangkap.

 

”Nanti kalau saya sudah dapat KTP internasional saya akan bersuka cita karena Tuhan Yesus Kristus. I'm is the citizens of the world saya adalah penduduk dunia, KTP dunia,” tuturnya.

 

“Bersesuaian datang ke Indonesia kamu tidak bisa menangkap saya, haha Haleluya hanya kepada Tuhan Yesus saya berserah kepada Tuhan Engkaulah yang memiliki seluruh hidup kami Engkaulah yang memiliki  rencana-rencana ke depan khususnya Indonesia orang orang kristen. "

 

Sebelumnya, Imam Besar Islamic Center New York Imam Shamsi Ali meminta muslim Indonesia yang berada di AS untuk membantu mencari keberadaan Pendeta Saifuddin Ibrahim.

 

“Saya serukan ke teman2 Muslim Indonesia yg bermukim di US u/ membantu Bareskrim (Kepolisian RI) menemukan Sdr. Saifuddin Ibrahim,” tulisnya di cuitan di akun Twitter @ShamsiAli2 yang diunggah pada Selasa 5 April 2022.

 

“Besar kemungkinan saat ini ada di negara bagian California atau San Francisco. Laporkan ke Kepolisian atau FBI setempat,” imbuhnya. (hops)



 

SANCAnews.id – Elektabilitas Anies Baswedan sebagai capres potensial di 2024 menguat dalam sejumlah survei, saat bersamaan elektabilitas Prabowo Subianto menurun, dan Ganjar Pranowo stagnan.

 

Data teranyar, elektabilitas Anies naik sekitar 3% menurut survei SMRC dan 2% menurut Indikator Politik dalam setahun terakhir.

 

Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia Ujang Komarudin berpendapat hasil ini besar dipengaruhi prestasi Anies sebagai Gubernur DKI Jakarta. Salah satunya dalam membangun Jakarta International Stadium (JIS) yang megah dan disanjung publik.

 

"Anies kelihatannya progresif. Relawannya jalan, dibentuk di semua daerah. Prestasinya dimunculkan, paling banyak menyedot perhatian JIS," kata Ujang saat dihubungi, Jumat (8/4).

 

"Itu buat banyak ke sanjungan masyarakat termasuk Ridwan Kamil katakan keren. Kita tahu Ridwan Kamil arsitek yang melihat kehebatan dan kemegahan JIS lalu menyanjung Anies," imbuhnya.

 

Selain itu, Ujang melihat Anies dekat dengan publik. Seiring dengan sejumlah prestasinya, ini pun dinilainya menjadikan Anies harapan publik di 2024.

 

"Saya lihat Anies punya sisi lain, dia mampu publikasi prestasi dan diketahui publik. Dan Anies jadi antitesa Istana, pemerintah. Jadi Anies bisa berikan harapan, kelihatannya. Beri harapan ke publik walaupun belum tentu ke depannya," papar dia.

 

Lebih lanjut, Ujang juga berkomentar soal elektabilitas Prabowo Subianto yang menurun dalam setahun terakhir menurut sejumlah survei. Menurutnya, ini bisa jadi disebabkan karena Prabowo nampak kurang dekat dengan publik, sudah 3 kali gagal di ajang Pilpres, dan bergabung di parpol koalisi Jokowi.

 

Sementara itu, Ganjar Pranowo yang kerap bersaing dengan Anies dan Prabowo di survei capres, belakangan terpantau stagnan. Ujang berpendapat, ini karena kemunculan sejumlah kontroversi terkait Ganjar seperti konflik Wadas dan polemik e-KTP.

 

"Ganjar kan banyak diterpa masalah. Kasus Wadas, lalu dimunculkan kembali kasus e-KTPnya, ini juga kerugian bagi Ganjar. Serangan pada Ganjar luar biasa banyak," terangnya.

 

"Yang tadinya persoalan Ganjar tidak terbuka, sekarang terbuka. Wadas dan e-KTP berpengaruh besar walaupun belum tentu korupsi atau tidak. Itu kan praduga tak bersalah," tambah dia. (kumparan)



 

SANCAnews.id – Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara menyebutkan bahwa Pemerintah tidak melarang mahasiswa untuk melakukan aksi dalam menyampaikan pendapat dan aspirasi.

 

Koordinator BEM Nusantara untuk Pulau Jawa Ahmad Marzuki mengatakan bahwa dalam pertemuannya dengan Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di Jakarta, Jumat, Pemerintah tetap memberikan kebebasan kepada mahasiswa untuk menyampaikan aspirasi.

 

"Enggak, enggak seperti itu. Negara ini kan negara demokrasi, tidak ada larangan. Pemerintah tetap memberikan kebebasan untuk menyampaikan aspirasi," kata Marzuki di kawasan Istana Merdeka, Jakarta, Jumat (8/4/2022) dikutip dari Antara.

 

Marzuki menjelaskan bahwa internal BEM Nusantara belum bisa memastikan untuk ikut dalam aksi unjuk rasa serentak oleh BEM Seluruh Indonesia di Istana Merdeka pada Senin, 11 April mendatang.

 

Oleh karenanya, mereka memilih jalur audiensi dengan bertemu Ketua Wantimpres Wiranto pada Jumat sore.

 

"Belum tentu (ikut aksi) kalau dari internal kami sendiri masih dalam tahap kajian. Mengenai isu BBM ini, kami masih pengkajian belum sempurna juga," kata Marzuki.

 

Ia menambahkan bahwa pihaknya sudah menyampaikan kepada Pemerintah lewat Wantimpres untuk segera menindaklanjuti kartel minyak goreng yang telah merugikan masyarakat sebagai konsumen.

 

Ketua Wantimpres Wiranto mengatakan pertemuan dengan BEM Nusantara atas seizin Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan menyerap aspirasi mengenai hal-hal yang sedang dihadapi bangsa.

 

Wiranto menyampaikan banyak aspirasi yang disuarakan BEM Nusantara, antara lain masalah kenaikan harga minyak goreng, dugaan adanya kartel, dan masalah kenaikan harga bahan pokok menjelang Lebaran.

 

BEM Nusantara juga menyampaikan aspirasi mengenai pengenaan pajak, masalah ketahanan energi nasional, dan penolakan perpanjangan masa jabatan presiden menjadi tiga periode yang mengakibatkan penundaan Pemilu 2024.

 

Sebagai informasi, BEM SI menyatakan tetap menggelar aksi unjuk rasa di Istana Merdeka pada 11 April mendatang dengan tuntutan utama menolak perpanjangan masa jabatan presiden atau penundaan pemilu.

 

BEM SI juga akan membawa total 18 tuntutan pada aksi nanti. Selain penundaan Pemilu 2024 atau masa jabatan tiga periode, mahasiswa juga mendesak stabilitas harga kebutuhan pokok dan jaminan kesediaan barang-barang pokok bagi masyarakat. Kemudian tuntutan agar Pemerintah membatalkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja. (era)



 

SANCAnews.id – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat (Jabar) mengeluarkan surat imbauan untuk seluruh siswa agar tidak terlibat dalam aksi demonstrasi yang dilakukan mahasiswa pada 11 April mendatang.

 

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat Dedi Supandi mengatakan, pihaknya sudah mengantisiapsi hal tersebut dengan memberikan imbauan kepada seluruh Kantor Cabang Dinas (KCD) Pendidikan Jabar.

 

Tak hanya itu, pihaknya juga sudah meminta agar seluruh KCD Pendidikan Jabar menyampaikan imbauan tersebut ke seluruh sekolah yang ada di Jawa Barat.

 

"Kami juga meminta agar sekolah, pengawas, guru dan orangtua agar mengawasi anak-anaknya," tuturnya usai menghadiri kampanye Jabar Cekas, di SMAN 4 Depok, Jumat (8/4).

 

Dedi Supandi mengatakan imbauan tersebut sengaja dibuat untuk mencegah siswa ikut dalam aksi demonstrasi, mengingat siswa cenderung memiliki emosional yang labil.

 

"Kami juga memberikan pemahaman, agar para pelajar tidak ikut dalam aksi demonstrasi. Siswa lebih baik fokus belajar, kalau soal demonstrasi biarkan kakak mahasiswa saja," pesannya.

 

Kasi Pengawasan KCD Wilayah II Irman Khaeruman menyebut, saat ini surat imbauan tersebut sudah disebarkan ke seluruh SMA dan SMK di Depok dan Bogor. "Surat imbauan sudah kami berikan kepada seluruh kepala sekolah," ucapnya.

 

Irman mengatakan imbauan ini diberikan karena pihaknya tidak ingin para pelajar terprovokasi, hingga terlibat dalam kekerasan dan aksi anarkistis saat berunjuk rasa.

 

"Namanya juga siswa, emosi mereka kan masih labil dan mudah terprovokasi, sehingga kami lakukan imbauan ini untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan," tutupnya. (jpnn)

 



 

SANCAnews.id – Ribuan mahasiswa yang tergabung dalam aliansi "Gerakan Bogor Menggugat Istana" menggelar aksi unjuk rasa di sekitaran Istana Bogor.

 

Aksi unjuk rasa yang diikuti oleh ribuan mahasiswa se-Bogor Raya itu terdiri dari 22 Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dari sejumlah universitas yang ada di Bogor.

 

Presiden Mahasiswa Universitas Ibn Khaldun Bogor Ardian Fatkhurohman mengatakan, aksi unjuk rasa tersebut merupakan bentuk ketidak puasan akan kinerja pemerintah selama ini.

 

Tak hanya itu, aksi tersebut juga sebagai bentuk kekecewaan mahasiswa dan masyarakat atas sejumlah permasalahan yang terjadi saat ini.

 

Ardian Fatkhurohman menerangkan, saat ini terlalu banyak persoalan yang tidak berpihak kepada masyarakat kecil.

 

Mulai dari permasalahan minyak goreng, kenaikan BBM non-subsidi, ketidak mampuan pemerintah menjaga iklim demokrasi dengan rencana perpanjangan masa jabatan presiden, penundaan pemilu, hingga amandemen UUD sehingga memuluskan niat jahat oligarki agar berkuasa kembali di periode selanjutnya.

 

“Tidak hanya itu, rencana pemindahan Ibu Kota Baru juga ugal-ugalan, seharusnya pemerintah bisa lebih fokus pada pemulihan ekonomi usai dihantam pandemi Covid-19,” tuturnya, Jumat (8/4).

 

Dengan permasalahan tersebut, Gerakan Bogor Menggugat Istana bersama simpul-simpul perjuangan rakyat yang juga di dalamnya menghimpun elemen masyarakat dan mahasiswa Se-Bogor Raya, menyatakan dan menuntut enam poin.

 

“Pertama, Gerakan Bogor Menggugat Istana menolak keras wacana perpanjangan masa jabatan presiden, penundaan pemilu dan wacana tiga periode,” jelasnya.

 

Kedua, menuntut Presiden Jokowi untuk mengeluarkan pernyataan resmi terkait penolakannya terhadap wacana perpanjangan masa jabatan presiden, penundaan pemilu dan wacana tiga periode.

 

Ketiga, menuntut dan mendesak segera Presiden Jokowi untuk mencopot Menteri Perdagangan dan segera mengambil langkah preventif untuk memastikan ketersediaan bahan pokok murah bagi masyarakat Indonesia.

 

Keempat, mendesak Presiden Jokowi untuk menunda dan mengkaji ulang UU-IKN dengan mempertimbangkan dampak kerusakan ekologis dan kemungkinan konflik agraria lainnya.

 

Kelima, menuntut dan mendesak pemerintah pusat untuk menurunkan harga BBM non-subsidi dan memastikan ketersediaan BBM bersubsidi bagi masyarakat Indonesia.

 

Keenam, mendesak pemerintah pusat untuk membatalkan kenaikan PPN dikarenakan kenaikan PPN akan menyebabkan kenaikan harga bahan pokok kebutuhan masyarakat.

 

“Dengan enam tuntutan tersebut, kami memberikan waktu kepada Presiden Jokowi untuk mengeluarkan penyataan resmi dalam kurun waktu 3x24 jam. Jika dalam kurun waktu yang ditetapkan tidak ada tanggapan, maka kami siap kembali menggeruduk Istana Bogor dengan jumlah pasukan yang berlipat ganda,” tutupnya. (jpnn)


SN

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.