Latest Post


 

SANCAnews.id – Sejak beberapa jam terakhir, warganet meminta polisi membebaskan terduga teroris, Munarman. Bahkan, tagar bebaskan Munarman sempat menjadi trending topic di media sosial.

 

Di media sosial, nama Munarman dianggap sebagai sosok yang tidak pantas disangkakan sebagai terorisme.

 

Berbagai alasan diutarakan netizen, dan kemudian mempertanyakan gereja mana yang kemudian berhasil di bom oleh Munarman.

 

Tidak hanya itu, video pembelaan terhadap Munarman pun dibagikan di media sosial Twitter.

 

Tidak hanya netizen, Said Didu pun juga turut memutar video pernyataan pembelaan terhadap Munarman.

 

"Munarman dimanfaatkan, dan dijadikan alat dan calo kekuasaan, calo-calo kekuasaan ini ahli fitnah," ujar di video tersebut dikutip Hops.ID dari Suarasumsel.id jaringan Suara.com, Senin 14 Maret 2022.

 

Dia pun menyebut, jika Munarman tidak pantas disebut sebagai terorisme. Munarman pernah mengutuk aksi terorisme di Surabaya dan mendukung pembangunan gereja di Cinere, Depok.

 

"Saya tahu Munarman, Munarman kenal saya. Saya pendukung Ahok dan pendukung Jokowi. Munarman ini teman saya, dia lah aktivis gerakan," katanya.

 

"Munarman dimanfaatkan calo-calo untuk memeras kekuasaan," lanjutnya.

 

Netizen lainnya juga mengungkapkan, jika Munarman sering membantu korban bencana alam.

 

Seperti diketahui, Munarman ditangkap Densus 88/Antiteror di kediamannya di Pamulang, Tangerang Selatan, pada 27 April 2021 lalu.

 

Munarman ditangkap karena diduga terlibat dalam tindak pidana terorisme. Jaksa lantas mendakwa Munarman telah menggerakkan orang lain untuk melakukan ancaman kekerasan dan tindak pidana terorisme. Munarman disebut melakukan itu lebih sekali di tempat berbeda. ***



 

SANCAnews.id – Pengguna media sosial menyoroti kegiatan Presiden Joko Widodo bersama 33 Gubernur se Indonesia yang mengadakan ritual kendi di Ibu Kota Negara (IKN). Sontak, dari ritual tersebut netizen mempertanyakan nasib Indonesia kedepannya karena menurut netizen IKN dibangun dengan ritual syirik dan musyrik.

 

Kritikan netizen mengenai ritual di IKN pun membanjiri lini masa media sosial Twitter dengan ragam kritikan.

 

“IKN dibangun dg Ritual Syirik dan Musyrik akan jadi apa negara ini?”, cuit salah satu netizen, dikutip dari media sosial Twitter, Senin 14 Maret 2022.

 

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo bersama 33 Gubernur se Indonesia mengunjungi IKN untuk melakukan ritual kendi, yakni 33 Gubernur di instruksikan membawa air dan tanah dari masing-masing daerahnya.

 

Ritual ini dirangkaikan dengan kemah di titik nol IKN Nusantara, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajem Paser Utara, Kalimantan Timur pada, Senin 14 Maret 2022.

 

Dari 33 Gubernur yang ikut melaksanakan ritual kendi, hanya ada lima gubernur saja yang akan menemani Presiden Jokowi menginap di IKN dalam perkemahan.

 

“Hanya lima gubernur yang ikut menginap bersama Presiden, berkemah di titik nol IKN Nusantara”, kata Kepala Biro Adpim Sekda Kaltim, HM Syafranuddin.

 

Gubernur yang ikut berkemah bersama Presiden yakni, Gubernur Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah.

 

Sejumlah fasilitas dan sarana prasaran di lokasi bakal kemah Presiden Joko Widodo sudah dipersipakan di titik nol IKN Nusantara di Kecamatan Sepaku. Adapun yang telah disiapkan yakni fasilitas mandi, cuci, kakus atau MCK, jaringan telekomunikasi, listrik, air dan lainnya.

 

“Tenda serta perlengkapan yang akan dipergunakan Presiden mebginap juga dipersiapkan, pada hari pelaksanaan sudh 100 persen dan dapat dipergunakan Presiden dan rombongan”, tandasnya. (terkini)



 

SANCAnews.id – Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyatukan air dan tanah yang dibawa 34 gubernur ke lokasi Ibu Kota Nusantara (IKN). Penyatuan air dan tanah itu dilakukan bersama 34 gubernur dari 34 provinsi di seluruh tanah air bersama-sama dengan 15 tokoh masyarakat dari Kalimantan.

 

"Ini merupakan bentuk kebinekaan kita dan persatuan yang kuat di antara kita dalam rangka membangun Ibu Kota Nusantara ini," kata Jokowi dalam kegiatan yang disiarkan secara virtual pada Senin, 14 Maret 2022.

 

Dia berterima kasih yang sebesar-besarnya kepada para gubernur. "Kita hadir bersama-sama di sini dalam rangka (mewujudkan) sebuah cita-cita besar dan pekerjaan besar yang akan kita segera mulai, yaitu pembangunan ibu kota nusantara," kata dia.

 

Dia mengatakan kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, Polri, swasta dan seluruh masyarakat dalam mendukung IKN akan sangat membantu agar apa yang dicita-cita bersama bisa terwujud.

 

Dia juga mengucapkan berterima kasih sebesar-besarnya lembaga-lembaga tinggi negara, MPR, DPR, DPD, Mahmakah Agung, Mahkamah Konstitusi, Badan Pemeriksa Keuangan, Komisi Yudisial, dan seluruh komponen masyarakat dalam mendukung dimulainya pembangunan ibu kota negara ini.

 

"Mudah-mudahan kita berdoa semoga hidayah dan barokah dari Allah SWT memberikan kemudahan dan kelancaran kita dalam membangun Ibu Kota Nusantara ini," kata Jokowi.

 

Adapun rencana implementasi pembangunan IKN pada Tahap 1 pada 2022-2024 dibagi ke dalam tiga alur kerja besar, yaitu pembangunan perkotaan, pembangunan infrastruktur, dan pembangunan ekonomi. Alur kerja pengembangan kota terdiri dari kegiatan yang berkaitan dengan rencana tata kota dan relokasi pemerintahan.

 

"Pada tahun 2022-2023, akan dilakukan pembangunan tahap.awal di sebagian Kawasan Induk Pusat Pemerintahan (KIPP) tahap 1A Sub-BWP I," dikutip dari lampiran II Undang-undang Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN yang diterima pada Ahad, 20 Februari 2022.

 

Pada Tahap 1, perumahan untuk ASN, TNI, Polri dan BIN akan dibangun, baik berbentuk rumah tapak maupun unit apartemen, sarana peribadatan, serta pasar akan disediakan untuk mendukung konstruksi dan tahap awal pemindahan.

 

Pada awal 2023, awal 2024, hingga 2025 dan selanjutnya, pembangunan fasilitas litbang, perguruan tinggi kelas dunia, lembaga pendidikan sepanjang hayat, pusat inovasi, fasilitas kesehatan, dan rumah sakit internasional akan dimulai.

 

Relokasi penduduk akan dimulai dengan TNI, Polri, dan BIN di tahun 2023 (relokasi pelopor) dan relokasi representasi badan eksekutif, legislatif, yudikatif, serta ASN akan dilakukan di awal tahun 2024.

 

Tahap 1 tercapai ketika perpindahan ASN dimulai. Sebelum pencapaian ini, IKN didominasi oleh pekerja konstruksi dan pertahanan keamanan, terutama pada KIKN.

 

Perpindahan penduduk dimulai dengan perpindahan sektor pertahanan pada tahun Tahap 1 pemindahan status IKN. Infrastruktur IKN akan melayani kawasan ini pada akhir Tahap 1 saat pemindahan status IKN dilaksanakan.

 

Untuk memenuhi kebutuhan penduduk, pada akhir Tahap 1, Bendungan Sepalu Semoi dan Intake Sungai Sepaku sudah beroperasi untuk memenuhi kebutuhan air baku yang meningkat dengan pesat, demikian juga dengan sistem drainase makro utama perkotaan serta pengolahan sampah dan air kotor.

 

Untuk memenuhi kebutuhan penduduk, pada akhir Tahap 1, Bendungan Sepalu Semoi dan Intake Sungai Sepaku sudah beroperasi untuk memenuhi kebutuhan air baku yang meningkat dengan pesat, demikian juga dengan sistem drainase makro utama perkotaan serta pengolahan sampah dan air kotor.

 

Pengembangan sistem mobilitas pada pengembangan perkotaan di KIKN dapat dibagi menjadi empat komponen, yaitu jalan utama, jalur kereta api regional, jalur transit 1, dan jalur transit 2 yang merupakan jalur transportasi umum berbasis rel.

 

Jalan utama direncanakan untuk dibangun mulai pada tahun 2023 dan selesai secara keseluruhan pada tahun 2035.

 

Stasiun kereta regional di KIPP dibangun dan akan disusul oleh stasiun kereta regional pada IKN Barat dan IKN Timur seiring dengan berkembangnya KIKN serta bertambahnya jumlah penduduk di KIKN. Pembangunan Infrastruktur pada tahap 1 juga diarahkan untuk menjadi katalis bagi penarikan investasi dan talenta unggul yang akan mendukung pengembangan klaster-klaster ekonomi yang dimulai pada tahun 2025 (Tahap 2). (tempo)



 

SANCAnews.id – Sebanyak enam gubernur absen dalam acara Kendi Nusantara yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Ibu Kota Nusantara atau IKN hari ini, Senin, 14 Maret 2022. Mereka absen karena alasan kesehatan.

 

"Semua izin karena kesehatan kurang fit. Semua alasan ijin karena kesehatannya," ujar Kepala Sekretariat Presiden, Heru Budi Hartono melalui hubungan telepon.

 

Berdasarkan pantauan Tempo, kelima gubernur yang tak hadir itu adalah I Wayan Koster (Bali), Lukas Enembe (Papua), Wahidin Halim (Banten), Rusli Habibie (Gorontalo), Erzaldi Rosman Djohan (Kepulauan Bangka Belitung) dan Sugianto Sabran (Kalimantan Tengah). Mereka diwakilkan oleh Wakil Gubernur hingga Asisten Gubernur.

 

Gubernur Papua Lukas Enembe misalnya, diwakilkan oleh Asisten Bidang Administrasi Umum Sekda Papua, Y. Derek Hagemu. Dalam acara tersebut, Derek menyerahkan tanah yang dikumpulkannya dari 29 Kabupaten/Kota di Papua.

 

Sementara untuk Gubernur yang hadir dalam acara tersebut, antara lain Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, hingga Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawangsa.

 

Dalam acara itu, Jokowi mengundang seluruh dari 34 gubernur di Indonesia. Para gubernur itu diminta membawa tanah dan air dari lokasi yang dianggap menggambarkan kekhasan dan kearifan lokal daerah masing-masing.

 

Anies Baswedan misalnya, membawa tanah dan air dari Kampung Akuarium yang merupakan salah satu lokasi pembinaan kawasan kumuh di Jakarta.

 

Khofifah membawa tanah dari lokasi situs Keraton Kerajaan Majapahit. Ganjar membawa air dan tanah dari sejumlah gunung di Jawa Tengah yang diyakinni menjadi puser bumi atau pusat dunia sementara Ridwan Kamil membawa tanah dan air yang dia kumpulkan dari 27 kabupaten dan kota di Jawa Barat.

 

Jokowi menyatakan ritual penyatuan tanah dan air di Kendi Nusantara itu sebagai simbol persatuan seluruh daerah di Indonesia.

 

"Ini merupakan bentuk dari kebhinnekaan kita dan persatuan yang kuat di antara kita, dalam rangka membangun Ibu Kota Nusantara ini," ujar Jokowi dalam pidatonya.

 

Orang nomor satu Indonesia itu juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu mewujudkan cita-cita pembangunan Otorita IKN. Ia berharap dukungan terhadap pembangunan Otorita IKN dapat terus mengalir dari berbagai instansi dan masyarakat. 

 

Setelah ritual Kendi Nusantara, Jokowi dan para gubernur dijadwalkan melakukan penanaman pohon di lokasi tak jauh dari Tugu Titik Nol IKN. Malam ini, Jokowi juga direncanakan berkemah bersama Kepala Otorita IKN dan wakilnya, Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe. (tempo)



 

SANCAnews.id – Gubernur Sulawesi Tengah Rudy Mastura tumbang usai mengikuti prosesi penyatuan tanah dan air di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, Kalimantan Timur, Senin (14/3). Praktis, ia langsung dibopong menuju tenda.

 

Kepala Biro Adpim Setprov Kalimantan Timur Ivan Syafranudin mengungkap Gubernur Rudy pingsan akibat kelelahan.

 

Terlebih, cuaca di lokasi begitu panas dan tempat prosesi penyatuan tanah dan air harus melewati beberapa tanjakan.

 

"Sempat pingsan tadi. Ditangani di sini saja, alat kesehatan lengkap kok," katanya saat dikonfirmasi.

 

Ivan menuturkan prosesi penyatuan tanah dan air digelar di bawah namun, usai acara peserta diharuskan melewati tanjakan.

 

"Kelelahan kan naik tanjakan," katanya.

 

Ivan membeberkan tidak hanya Rudy yang nampak lemas, kelelahan, namun gubernur lainnya pun demikian. Hal itu diakibatkan prosesi yang digelar pagi hingga siang hari. Ditambah cuaca terik di lokasi.

 

"Hanya Gub Sulteng saja yang pingsan. Lainnya cuma kelelahan saja," tuturnya. (merdeka)


SancaNews

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.