Setiba di Bandara, Massa Menyambut Habib Rizieq dengan Takbir
Habib Rizieq tiba di Indonesia (Foto: Istimewa)
Tangerang, SNC - Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab disambut ribuan pendukungnya usai meninggalkan Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang, Banten pada Selas pagi (10/11)
Massa Habib Rizieq langsung bersorak dengan takbir dan mencoba menghasut pendiri FPI yang dikawal sejumlah pasukan FPI. Ia dan rombongan berjalan keluar dari gerbang kedatangan Internasional di lobi barat Bandara Soetta.
Sementara itu, arus lalu lintas di Jalan Raya Bandara Soekarno-Hatta dan Tol Sedyatmo untuk kedua arah masih macet total. Sebagian konvoi kendaraan dan massa penyambut Habib Rizieq Shihab mulai bergerak menuju kediaman pemimpin dan pendiri Front Pembela Islam (FPI) tersebut di kawasan Petamburan, Jakarta.
Sebagian massa masih terkonsentrasi di Terminal 3 Bandara Soetta untuk menyambut kedatangan Habib Rizieq yang sudah keluar terminal setelah menjalani protokol pemeriksaan kesehatan.
Sejumlah penumpang turun dari kendaraan yang perjalanannya terhambat. Mereka memilih berjalan kaki ke terminal-terminal tujuan. Di antara mereka ada yang menggunakan jasa ojek motor menuju terminal. Biasanya, dalam keadaan normal, sepeda motor dilarang untuk melintasi jalur utama jalan raya bandara.
Sementara itu, kereta bandara dari Manggarai hanya beroperasi hingga Stasiun Batuceper. Menurut keterangan resmi PT Railink, perjalanan kereta bandara direncanakan normal lagi hingga semua terminal menjelang tengah hari setelah konsentrasi massa berangsur meninggalkan bandara.[*]