Latest Post

Wabup Bolsel Belajar Pengelolan Informasi Publik di Pemkot Padang


PADANG, SANCA NEWS.COM - Acara penganugerahan Kepala Daerah Inovatif di Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat tahun 2019, dimanfaatkan dengan baik oleh para kepala daerah untuk saling berbagi informasi inovasi masing-masing daerah.

Seperti yang dilakukan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Deddy Abdul Hamid, dengan Wakil Wali (Wawali) Kota Padang Hendri Septa, Sabtu (24/8).

Dalam pertemuan yang penuh kearaban di ruang kerja Wawali Padang ini. Wabup menyampaikan kunjungan kali ini dilakukan untuk menggali informasi terkait pengelolaan informasi publik.

“Sebagaimana diketahui bahwa Diskominfo Kota Padang baru saja meraih penghargaan terbaik dua pengelolaan informasi masyarakat tahun 2019,” jelas Wabup melalui Kepala Bagian Humas Setdakab Bolsel, Kasman Jauhari.

Sementara itu Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa, menyampaikan rasa terima kasihnya atas kunjungan Pemkab Bolsel ke kotanya.

Kata dia, memperoleh peringkat ke dua pengelolaan kelompok informasi masyarakat 2019 tidak lepas dari sinergitas antar Pemda dan media elektronik serta cetak.

“Adanya media Center dan PPID yang dikelola oleh Diskominfo dan Bagian Humas dimanfaatkan dengan baik oleh Pemkot Malang dan ini kuncinya," ungkapnya.

Diakhir kunjunganya Wakil Bupati Bolsel diajak mengunjungi Padang Comand Center, dan Data Server Kota Padang.

Turut mendampingi Wakil Walikota Padang Kadis Kominfo, Kadis Priwisata, Kabag Humas, Kabag Protokoler, dan Pengelola PPID dan Padang Comand Center Kota Padang. (Dkn/Sanca)

Ilustrasi Obat-obatan Kadaluarsa

JAKARTA, SANCA NEWS.COM- Aparat kepolisian tengah berupaya menuntaskan kasus pemberian obat kadaluarsa oleh Pukesmas Kamal Muara kepada ibu hamil bernama Novi Sriwahyuni (21).

Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Budhi Herdi Susianto mengatakan, pihaknya akan menggandeng Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan Dinas Kesehatan guna melakukan sidak gabungan ke seluruh Puskesmas di Jakarta Utara.

Puskesmas Kamal Muara. (Suara.com/Yasir)
Puskesmas Kamal Muara

"Kami akan melakukan operasi gabungan terhadap beberapa puskesmas yang khususnya kita curigai yang ada di Jakarta Utara," ujar Budhi kepada wartawan, Sabtu (24/8).

Hanya saja, Budhi belum merinci wilayah mana saja yang akan menjadi fokus sidak. Tentunya, setiap Puskesmas akan dilakukan pengecekan.

"Tentunya nanti kami sudah turunkan intelijen kami untuk melihat kira-kira mana yang kita prioritaskan. Tapi secara umum seluruh daerah Jakarta Utara akan kita lakukan pengecekan," sambungnya.

Kasus pemberian obat kedaluwarsa ini baru diketahui setelah Novi Sri yang sedang mengandung janin berumur 15 minggu mengeluhkan kondisi kesehatannya.

Ibu hamil bernama Novi Sriwahyuni (21) diberi vitamin B6 kadaluarsa oleh pihak Puskesmas Kamal Muara, Jakarta Utara. (Suara.com/M. Yasir)

Ibu hamil bernama Novi Sriwahyuni (21) diberi vitamin B6 kadaluarsa oleh pihak Puskesmas Kamal Muara, Jakarta Utara.


Novi mengalami muntah-muntah, sakit perut dan pusing kepala setelah meminum obat yang ia beli di Puskesmas Kamal Muara, Jakarta Utara.

Ternyata, obat tersebut sudah kedaluwarsa sehigga menimbulkan dampak kesehatan pada wanita hamil tersebut.

Atas keluhan tersebut, Novi membuat laporan ke Polsek Metro Penjaringan, Jakarta Utara pada tanggal 15 Agustus 2019. Laporan tersebut terigister dalam nomor laporan 940/K/VIII/2019/SEK.PENJ.

Dalam kasus ini, Puskesmas Kamal Muara dilaporkan atas tuduhan Pasal 8 UU RI Nomor 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen. (Dkn).

Sumarni (64) menerima Kartu Lansia Jakarta dari Pemprov DKI Jakarta. Sumarni dan penerima KLJ lainnya akan mendapat bantuan Rp 600.000 per bulan.


JAKARTA, SANCANEWS.COM - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan bantuan pemenuhan kebutuhan dasar (PKD) kepada 40.419 lansia pada 2019.

Kepala Seksi Rehabilitasi Sosial Anak dan Lanjut Usia Dinas Sosial DKI Jakarta Sri Widowati mengatakan, bantuan itu berupa pemberian dana Rp 600.000 per bulan melalui Kartu Lansia Jakarta.

"Lansia diberikan bantuan pemenuhan kebutuhan dasar dalam Kartu Lansia Jakarta itu, Rp 600.000 per bulan," ujar Sri kepada wartawan, Jumat (23/8).

Sri menyampaikan, penerima PKD akan terus meningkat tiap tahunnya. 77.524 lansia ditargetkan akan menerima PKD pada 2020.

Angka itu akan kembali meningkat pada 2021 dan 2022. "Nanti 2021 rencananya 92.533 (lansia penerima PKD) dan 2022 targetnya 107.573 (lansia)," kata dia.

Syarat dapatkan Kartu Lansia Jakarta

Sri menjelaskan, ada persyaratan yang harus dipenuhi lansia untuk mendapatkan bantuan PKD. Salah satunya yakni terdata dalam basis data terpadu (BDT) Kementerian Sosial.

Persyaratan lainnya yakni memiliki KTP DKI Jakarta dan bertempat tinggal di Jakarta, tidak memiliki penghasilan tetap, sakit menahun atau hanya bisa berbaring di tempat tidur, dan telantar secara psikis dan sosial.

"Kondisi sosial dan psikologisnya memang membutuhkan (bantuan)," ucap Sri.

Semua persyaratan dan ketentuan soal PKD ini diatur dalam Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 193 Tahun 2017 tentang Pemberian Bantuan Sosial untuk Pemenuhan Kebutuhan Dasar bagi Lanjut Usia. (Dkn).

Penanda tangan peresmian Makoramil oleh Pangdam Bukit Barisan Mayjen TNI M.S Fadilah, disaksikan oleh Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.I.K (Foto: Rizal Chaniago)





BATAM, SANCA NEWS.COM – Panglima Daerah Militer (Pangdam) I/Bukit Barisan Mayor Jenderal M Sabrar Fadhilah meresmikan Kantor Komando Rayon Militer (Koramil) 01/Batam Timur, di Lubuk Baja, Batam, Jumat (23/8).

Peresmian tersebut dihadiri oleh  Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto, WaliKota Batam Muhammad Rudi, Gubernur Kepri diwakili Asisten I, Kasrem 033/WP, para Asisten Kodam I/BB, Wakapolresta Barelang, serta beberapa PJU Polda dan tamu undangan.

Pengguntingan pita oleh Pangdam Bukit Barisan Mayjen TNI M.S. Fadilah dan Kapolda Kepri Irjen Pol Andap Budhi Revianto S.I.K. (Foto: Rizal Chaniago)

Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita bersama dan penandatangan prasasti oleh Pangdam I/BB Mayjen TNI MS Fadhilah.

“Saya ucapkan terimakasih banyak kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kepulauan Riau yang telah memberikan bantuan dan dorongan hingga berdirinya kantor Koramil 01/Batam,” ungkap Mayjen MS Fadhilah dalam sambutannya.

“Pembangunan Makoramil ini sebagai wadah untuk menampung serta berkomunikasi berbagai permasalahan yang timbul di masyarakat lingkungan Batam Timur dan sekitarnya, serta sebagai upaya mengantisipasi gangguan kamtibmas di wilayah Batam,” ungkapnya.

Para tamu undangan peresmian Makoramil Batam Timur. (Foto: Rizal Chaniago)

Ia menambahkan, atas dasar tersebut Koramil 01/ Batam hadir dan telah diresmikan, dimana Koramil ini merupakan bagian dari Kodim 0316/Batam. Pembangunan ini merupakan bentuk sinergitas antara TNI dan Pemerintah.

Walikota Batam, Muhammad Rudi dalam sambutannya menyambut baik kehadiran Koramil 01/ Batam dengan gedung yang sangat refresentatif. Gedung baru tersebut merupakan anugerah untuk jajaran TNI.

“Mudah-mudahan keberadaan jajaran TNI di bawah Koramil 01 yang berada di Wilayah Batam Timur mampu meningkatkan pengabdiannya serta dapat memiliki semangat baru dalam melaksanakan tugas khususnya dalam menjalankan tugas bagi kepentingan masyarakat,” tutup Rudi. (Rizal Chaniago).

Kios dilalap si jago merah di Cengkareng Jakarta Barat


JAKARTA, SANA NEWS.COM - Sedikitnya enam kios di Pasar Cengkareng, Jakarta Barat, semalam hangus dilalap si jago merah, Sabtu (24/8), melihat kobaran api terus membesar, petugas pemadam dan warga langsung memadamkan api. Sebagian pedagang berusaha menyelamatkan barang dagangan mereka.


 

Namun, sempitnya akses jalan sempat membuat petugas kesulitan menjangkau titik api. Api akhirnya berhasil dipadamkan setelah 16 unit mobil pemadam dikerahkan ke lokasi.

 

Belum diketahui penyebab pasti kebakaran. Dugaan sementara, api berasal dari hubungan pendek arus listrik di kios jamu/ yang menjalar ke toko lainnya.

 

Kerugian akibat kebakaran diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah. (Sanca).



SancaNews

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.