Wabup Zuldafri Darma Safari Ramadhan Ke Masjid Darussalam Simabur
TANAH DATAR,
SANCANEWS - Safari Ramadhan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Tanah Datar
setiap tahunnya, bertujuan untuk berinteraksi secara langsung dengan
masyarakat, guna menyampaikan informasi, menampung aspirasi dan bersilaturahmi.
Hal itu
disampaikan oleh Wakil Bupati Tanah Datar Zuldafri Darma selaku ketua tim II
Safari Ramadhan di Masjid Darussalam, Jorong Koto Tuo, Nagari Simabur,
Kecamatan Pariangan, Selasa Malam, (14/5).
“Dari
berkunjung inilah kita melihat langsung keadaan masyarakat, di kesempatan ini
pula masyarakat dapat menyampaikan apa saja menjadi masalah di Nagari, hingga
nanti ditindaklanjuti oleh pemerintah Kabupaten Tanah Datar,” ujar Zuldafri
Darma.
Wabup Zuldafri
juga berpesan kepada generasi muda khususnya generasi muda Jorong Koto Tuo yang
secara langsung menyaksikan sambutan Wabup, untuk dapat melestarikan
nilai-nilai agama, adat dan budaya yang berkontribusi mendukung visi pemerintah Kabupaten Tanah Datar yang
berfalsafah kepada Adaik Basandi Syarak, Syarak Basandi Kitabullah.
“Kita tidak
dapat membendung perkembangan teknologi pada saat ini, tak ayal banyak dari
generasi muda kita terjerumus dalam penyalahgunaannya, untuk itu kita
menghimbau generasi muda aktif memakai nilai Agama, Adat dan Budaya sebagai
benteng dampak penyalahgunaan teknologi tersebut, sebaliknya gunakan teknologi
sebagai media pembelajaran,” ujar Wabup.
Senada
dengan itu, Wali Nagari Simabua Zulbahri menyampaikan orang tua agar dapat mengawasi
pengunaan teknologi oleh anak-anaknya, kekhawatiran itu ia utarakan, melihat
fenomena saat ini, di mana banyaknya generasi muda tak mengkontrol pengunaan
teknologi hingga mengacuhkan panggilan orang tuanya karena keasyikan bermain
gadget.
“Orang tua
perlu mengontrol pengunaan teknologi terhadap anak-anak kita, ajak mereka untuk
selalu memakmurkan mesjid, dengan shalat berjamaah, tadarus dan kegiataan
bermanfaat lainnya, untuk mengalihkan perhatian pengunaan teknologi oleh
anak-anak kita,”ujarnya.
Rangkaian
kegiatan Safari Ramadhan itu diawali dengan buka bersama di rumah salah satu
warga Jorong Koto Tuo, dilanjutkan dengan Shalat Magrib dan Isya berjamaah,
penampilan da’i cilik Berliana Habibullah, ceramah agama dari Ustad Muhammad
Algifari, pemberian bantuan pembangunan Mesjid sebesar Rp. 10.000.000,
Pemberiaan Al-Quran dan Kitab Fiqih serta Shalat Tarawih berjamaah.
Anggota Tim
II Safari Ramadhan Kabupaten Tanah Datar terdiri dari Kadis Kominfo Tanah Datar
Abrar, Sekretaris BKPSDM Elvi Sandri, Kabid Pengembangan Ekonomi Kreatif Dinas
Parpora Yendri Adi Saputra, Kepala BPS Tanah Datar, Kabid Bendahara Umum Daerah
Badan Keuangan Daerah Andri, Kabid Rehabilitasi Perlindungan dan Jamsos Dinas
Sosial, Kabid Pertanahan Dinas PU, Kabid Perdagangan Dinas Koperindag, Kasubag
Koordinasi Umat Beragama Bagian Kesra, Kasubag Humas Setda Kabupaten Tanah
Datar, KNPI Tanah Datar dan Wartawan. (Humas/Red)