Pria berkacamata ini menempel di foto ijazah Jokowi, pakar
telematika sebut ini bukan wajah Jokowi. (Int)
JAKARTA — Foto ijazah Jokowi, baik fotokopi
maupun yang sudah diunggah kader PSI di media sosial, hingga kini menjadi
polemik. Pasalnya, dalam foto tersebut terlihat wajah seorang pria berkacamata
dan berkumis. Foto ijazah tersebut dianalisa sejumlah pihak.
Salah satunya disampaikan Pakar Telematika Roy Suryo. Ia
mengatakan foto yang ada di dokumen ijazah Joko Widodo (Jokowi) bukan wajah
mantan presiden ke-7 Republik Indonesia itu.
Roy menduga foto tersebut telah diedit menggunakan program
aplikasi Face App untuk mengganti wajah. Hal itu dibuktikannya dengan
menyandingkan foto ijazah dengan potret Jokowi saat ini.
"Jadi pas foto yang digunakan di ijazah bukan fotonya
Jokowi. Saya pastikan itu bukan Jokowi, 99,9 persen itu bukan Jokowi,"
kata Roy Suryo dilansir dari video podcast yang kini beredar luas.
Sementara itu, mantan presiden Joko Widodo sempat menunjukkan
ijazahnya kepada awak media, Rabu (16/4/2025). Namun ia tidak mengizinkan
wartawan untuk mengambil gambar ijazah tersebut.
Momen tersebut terjadi sebelum Jokowi menerima perwakilan
dari Tim Pembela Ulama dan Aktivis (TPUA).
Ayah dari Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka itu mengajak
belasan awak media untuk memasuki kediamannya di Gang Kutai Utara nomor 1,
Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah.
Namun Jokowi tidak memperkenankan awak media untuk mengambil
gambar dalam pertemuan tersebut. Semua wartawan diminta untuk mengumpulkan
handphone dan kamera. Awak media ditemui Jokowi di ruang tamunya.
Ijazah UGM yang ditunjukkan Jokowi sangat mirip dengan gambar
yang beredar di media sosial. Namun Jokowi enggan mengkonfirmasi persamaan foto
ijazah yang beredar tersebut dengan miliknya.
"Saya ndak tahu (foto ijazah yang beredar)," kata
dia, dilansir dari CNN, Rabu (16/4/2025).
Lebih lanjut, Jokowi mengatakan tengah mempertimbangkan untuk
mengambil langkah hukum untuk menjawab tuduhan ijazah palsu yang dialamatkan kepadanya.
(fajar)