Ridwan Kamil menemui mantan Ket m PBNU KH Said Aqil Siradj di Pondok Pesantren Luhur Al-Tsaqafah, Jakarta, Kamis (14/11) malam. (Dok Tim Media Ridwan Kamil)
Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil bertemu
dengan mantan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj di Pondok Pesantren Luhur
Al-Tsaqafah, Jakarta, Kamis (14/11) malam.
RK yang saat ini tengah bertarung dan berkonsetrasi di Pilgub
DKI Jakarta 2024 mengaku datang untuk meminta doa dan restu dari Said Aqil.
"Alhamdulillah, saya malam ini sudah didoakan,
alhamdulillah menguatkan di sisa waktu. Semoga Allah mudahkan," kata RK
dalam keterangannya, Jumat (15/11).
Said Aqil berpandangan visi dan misi RK dan Suswono sangat
ideal untuk membawa kemajuan bagi masyarakat Jakarta. Ia melihat keinginan
RK-Suswono memberantas kemiskinan dan memberikan pelayanan terbaik.
"Ideal, ingin menegakkan keadilan terhadap masyarakat
Jakarta, memberantas kemiskinan dan memberikan pelayanan yang prima kepada
masyarakat," ucap dia.
Ia berpendapat RK merupakan sosok yang rajin beribadah. Said
pun mengaku terkesan dengan sikap RK tersebut.
Said juga menyebut RK merupakan pemimpin yang mumpuni. Ia
mencontohkan salah satunya RK kerap membangun masjid saat masih menjabat
sebagai Gubernur Jawa Barat.
"Beliau sudah membangun sekitar 70 masjid di seluruh
Indonesia dan paling menarik itu Masjid Aljabbar di Bandung, saya sudah pernah
ke sana itu luar biasa," kata Said.
RK pun menyatakan telah mengenal lama Said Aqil. Ia menyebut
mantan Ketum PBNU itu sebagai gurunya. Ia mengatakan Said Aqil turut
membimbingnya selama memimpin di Jawa Barat.
"Beliau ini guru saya, selama memimpin Jawa Barat kalau
lihat Jawa Barat kondusif, ulama pesantren maju, ya karena ilmu dari
beliau," ucap RK.
RK dan Suswono diusung koalisi besar partai politik yaitu KIM
Plus. Pada Pilgub Jakarta 2024, pasangan ini berhadapan dengan Dharma
Pongrekun-Kun Wardana dan Pramono Anung-Rano Karno. (cnni)