Netizen mengomentari Tim Hukum Prabowo Gibran diisi ahli hukum ternama 

 

SANCAnews.id – Netizen berkomentar, tim hukum Prabowo Gibran diisi oleh pakar hukum ternama. Ada nama-nama besar yang mengisi jajaran tim pengacara kubu Prabowo Gibran menghadapi tuntutan Anies Baswedan di Mahkamah Konstitusi.


Nama-nama besar yang mengisi tim kuasa hukum Prabowo Gibran antara lain Otto Hasibuan, OC Kaligis, dan Hotman Paris Hutapea. Dipenuhi nama-nama besar, netizen heran kenapa mereka menggunakan pengacara berspesifikasi dewa untuk menghadapi Anies.


Netizen mempertanyakan betapa hebatnya Anies hingga kubu Prabowo Gibran yang tim kuasa hukumnya diketuai Yusril Ihza Mahendra harus mengeluarkan banyak uang untuk membayar pengacara tersebut.


Salah satu akun di X@pakaipeci mempertanyakan apa yang dipunyai oleh Anie sehingga kubu kubu Prabowo Gibran harus mengerahkan sekian banyak pengacara untuk menghadangnya di MK meskipun telah berhasil dinyatakan menang Pemilu Presiden oleh KPU.


“Anies punya apa? Gak punya partai, ga punya duit, gak punya bisnis, gak punya basic massa?, tulisnya.


“Eh tong itu semua benar. Tapi untuk hadapi Anies kalian nyolong duit negara ratusan trilyun buat Bansos,” tambahnya.


“Sekarang sewa pengacara spek dewa untuk tarung di MK. Artinya anies bukan kaleng-kaleng,” tambahnya.


Akan tetapi Habiburokhman yang merupakan Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran dengan begitu yakin mengatakan bahwa pihaknya akan memenangi gugatan yang dilayangkan oleh kubu 01 dan 03. 


Menurut Habiburokhman gugatan kubu Anies dan Ganjar ecek-ecek atas kasus perolehan Pilpres 2024 dan dirinya sangat yakin jika gugatan yang dilayangkan tersebut akan mudah dikalahkan. Bahkan Habiburokhman sangat percaya diri dengan tim kuasa hukum yang dimiliki oleh kubu Prabowo Gibran.


"Ini dream team bos! Gugatan ecek-ecek begitu, pasti kami lahap!, papar Habiburokhman di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Selasa 26 Maret 2024.


Wakil Ketua Komisi III DPR RI tersebut menerangkan bagaimana prestasi dari tim kuasa hukumnya, di mana terdapat nama Yusril Ihza Mahendra yang yang paling paham HTN (hukum tata negara). Adanya nama Hotman Paris Hutapea yang merupakan pengacara termahal dan memenangkan perkara-perkara sulit. 


Terdapat nama Otto Hasibuan yang merupapakan ketua Peradi atau ketua Perhimpunan Advokat Indonesia. Selain itu ada juga nama OC Kaligis yang merupakan pengacara yang tidak kalah terkenal dari yang lainnya.


Netizen juga menyinggung dana yang digunakan oleh kubu Prabowo Gibran dalam menghadapai persidangan di MK tersebut.


“Dari mana mereka dapat uang klo bukan uang rakyat, dan skrng rakyat tempat obyek penderitaan, klo boleh berdoa dan kirax dikabulkan doa satu aja,” tulis akun X@lombokpetualang.


Bahkan ada yang menyebutkan bahwa saat ini Anies pemimpin termahal saat ini.


“Betul, anies tidak punya apa2, tapi Anies punya yg punya kuasa di dunia dan di akhirat Allah SWT, kalian telah mengeluarkan Dana 497 T untuk menjegal Anies segala cara di lakukan, Anies pemimpin Termahal saat ini,” tulis akun X@Munza19M. (disway)


Label:

SN

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.