SANCAnews.id – Pegiat media sosial Bachrum Achmadi mengungkit masa lalu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dalam penyelenggaraan Formula E pada masa kepemimpinan mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

 

Saat Anies Baswedan menyelenggarakan Formula E, kader PDIP memberikan hujatan yang tak tanggung-tanggung, namun sekarang malah masuk dalam kepanitiaan ajang balap mobil listrik itu.

 

"Dulu luar biasa hujatan kader PDIP ke Anies terkait Formula E. Ehh… Sekarang kader PDIP tidak ada malunya jadi panitia Formula E," ungkapnya dikutip WE NewsWorthy dari Twitter @bachrum_achmadi, Rabu (1/3).

 

Sehingga loyalis Anies Baswedan itu mengatakan jika PDIP terlihat memalukan karena ulah dari anggota partainya. "Politikus hipokrit, memalukan!" ujar Bachrum.

 

Sebelumnya, Ketua Steering Committee Formula E Jakarta, Bambang Soesatyo (Bamsoet) mengungkapkan sejumlah politikus yang masuk dalam daftar kepanitiaan Formula E Jakarta 2023 atau Jakarta Eprix.

 

Nama yang disebutkan Bamsoet diantaranya yaitu Wali Kota Medan, Bobby Nasution, Ketua DPRD DKI Jakarta Fraksi PDIP Prasetyo Edi Marsudi, serta Ahmad Sahroni yang sebelumnya menduduki jabatan Ketua Panitia Pelaksanan Formula E 2022.

 

"Saya sendiri adalah Ketua SC (Steering Committee), didampingi oleh Sahroni sebagai sekjen SC sekaligus sekjen IMI Pusat. Lalu ada Bobby Nasution sebagai wakil Steering Committe, ada Pak Tinton, Gelael, ada Eko, ada Pras (Ketua DPRD DKI Jakarta)," kata Bamsoet dalam konferensi pers, Selasa, 28 Februari 2023 dikutip dari Tempo.

 

Kemudian politikus Golkar itu berkelakar dengan berharap agar Prasetyo Edi apat bersikap lunak dalam Formula E. "Mudah-mudahan Pras nanti tidak galak-galak lagi, Ketua DPRD DKI Jakarta," ujarnya. (*)

Label:

SN

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.