SANCAnews.id – Deklarator Aliansi Nasional Indonesia Sejahtera (ANIES), La Ode Basir dukung Anies Baswedan maju jadi capres 2024. Nah meski mendukung Anies, La Ode Basir mengakui Jokowi adalah contoh untuk rakyat.

 

La Ode Basir mengatakan hal ini konteksnya dalah melihat bagaimana perjalanan Jokowi menjadi orang nomor satu di Indonesia saat ini. Jokowi dari golongan rakyat biasa, orang kampung tapi bisa jadi presiden.

 

Dulu dukung Jokowi 

La Ode Basir mengakui sebagai orang kampung asal Buton, Sulawesi Tenggara dia kagum dengan Jokowi 5 tahun lalu. Dia sampai mengajak keluarga besarnya untuk mendukung Jokowi lho.

 

Alasannya mendukung Jokowi kala itu, ujar La Ode, sebab Jokowi merepresentasikan orang kecil, orang kampung tapi bisa menjadi presiden.

 

“Jujur kita kan orang kampung saya dari Buton Sulawesi Tenggara. Ketika lihat Jokowi jadi capres, saya sangat mendukung beliau dan sampaikan ke keluarga untuk dukung beliau. Alasannya apa, beliau kan latar belakang orang kampung, tukang kayu jadi walikota gubernur sampai presiden,” kata La Ode dalam wawancara dengan Aiman Kompas TV, Rabu 27 Oktober 2021.

 

Saat menggalang dukungan keluarga besar untuk dukung Jokowi pada Pilpres 5 tahun lalu, La Ode menyampaikan kepada keluarga besarnya Jokowi bisa menjadi penyemangat orang-orang kampung.

 

“Saya sampaikan ini adalah contoh buat kita. bahwa yang menjadi presiden tidak mesti turunan, anaknya presiden, anak orang kaya, anak pejabat. Kita dari rakyat bisa juga bisa jadi presiden,” kata dia.

 

Soal kenapa berbelok mendukung Anies Baswedan, La Ode menegaskan era Jokowi sudah selesai karena sudah dua periode. Makanya saat ini perlu cari figur baru penerus Jokowi.

 

Nah La Ode melihat, figur baru yang layak dan pas adalah Anies.

 

“Jadi konsistensi itu pada nilai bukan pada orang. Pasca Pak Jokowi sudah selesai, kita harus mencari figur-figur baru, saya melihat pak Anies yang cocok,” katanya. (hops)


Label:

SN

{picture#} YOUR_PROFILE_DESCRIPTION {facebook#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {twitter#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {google#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {pinterest#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {youtube#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL} {instagram#YOUR_SOCIAL_PROFILE_URL}
Diberdayakan oleh Blogger.